News24xx
No Result
View All Result
No Result
View All Result
News24xx
No Result
View All Result
Home Crime

Empat Paket Sabu Diseludupkan ke Lapas Surabaya dengan Jasa Kurir Melalui Speaker Aktif Digagalkan Petugas

Almi Fitri by Almi Fitri
18 October 2021
in Crime
0
Lakukan Pemerasan Oknum Wartawan Abal-abal Diamankan Polres Bogor
0
SHARES
1
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Seorang pengunjung Lapas Surabaya yang ada di Porong, Sidoarjo, Jawa Timur berusaha memasukan narkotika di dalam speaker aktif. Upaya itu berhasil digagalkan petugas keamanan lapas.

Kepala Kanwil Kemenkumham Jatim, Krismono mengatakan, petugas lapas berhasil menggagalkan upaya penyelundupan empat paket narkotika berbagai jenis yang diselundupkan dalam speaker aktif. “Speaker aktif tersebut dikirimkan ke lapas melalui jasa ekspedisi,” katanya di Sidoarjo, Minggu (17/10).

Dia mengungkapkan, paket itu ditujukan untuk nama yang tidak dikenal dan ketika ditelusuri, tidak ada nama pegawai maupun narapidana dengan nama pengiriman paket tersebut.

Namun, paket tersebut diterima oleh seorang narapidana yang menjadi tahanan pendamping berinisial DD. Narapidana kasus pencurian itu langsung ditegur oleh Kasi Keamanan dan Ketertiban Nurcahyo Wicaksono.

Pria yang akrab disapa Cahyo itu lalu menanyakan peruntukannya, kemudian DD menjawab bahwa paket tersebut untuk WBP berinisial RZ yang ditempatkan pada Blok C.

“Sesuai SOP yang berlaku, barang tersebut tidak diperbolehkan masuk, sehingga petugas melakukan penggeledahan barang tersebut,” ujarnya seperti dilansir dari Antara.

Sekilas tidak ada yang aneh. Karena speaker tersebut adalah barang baru lengkap dengan kardus yang masih bagus, kemudian petugas mengeluarkan satu per satu barang yang ada dalam paket tersebut. “Petugas mencurigai bagian subwofer yang lebih berat dari biasanya,” terangnya.

Pada kesempatan yang sama, Kalapas Porong Gun Gun Gunawan mengatakan, petugas kemudian membuka dan terlihat ada empat bungkusan dengan bentuk berbeda. Keempat bungkusan itu dibungkus kertas putih dan lakban coklat. “Barang diduga narkotika itu ditempelkan di dinding dalam subwofer menggunakan perekat dua sisi,” ungkapnya.

Setelah dibuka didapati bahwa satu paket panjang dengan 15 centimeter pipih diduga merupakan psikotropika jenis happy five. Satu paket terbesar berisi pil koplo. Dan dua paket lainnya masing-masing sekitar 10 centimeter persegi dan 5 centimeter persegi berisi serbuk putih diduga sabu-sabu. “Keempat paket tersebut langsung diserahkan kepada pihak kepolisian,” katanya.

Terkait berat dan jumlah barang bukti tersebut, Gun Gun mengungkapkan bahwa seluruhnya telah diserahkan kepada pihak kepolisian, tepatnya Polsek Porong. Sehingga, sudah menjadi kewenangan korps baju coklat tersebut.

“Silahkan bertanya kepada pihak kepolisian, karena BB langsung kami serahkan kepada yang berwajib,” tutup Gun Gun. (sumber_merdeka.com)

Tags: laps surabayapaket sabu
Previous Post

Wanita Muda Ditemukan Tewas Mengenaskan dengan 17 Luka Tusukan di Kamar Hotel Samarinda

Next Post

Kelangkaan Solar Subsidi di Pekanbaru Ternyata Ulah Mafia, Polda Riau Langsung Beraksi

Next Post
Kelangkaan Solar Subsidi di Pekanbaru Ternyata Ulah Mafia, Polda Riau Langsung Beraksi

Kelangkaan Solar Subsidi di Pekanbaru Ternyata Ulah Mafia, Polda Riau Langsung Beraksi

Browse by Category

  • Advertorial
  • Advertorial Indragiri Hilir
  • Advertorial Siak
  • Bengkalis
  • Business
  • Crime
  • Culture
  • Entertainment
  • Fashion
  • Food
  • Gallery
  • Health
  • Hukum
  • Indragiri Hilir
  • Indragiri Hulu
  • International
  • Kampar
  • Kuantan Singingi
  • Lifestyle
  • National
  • News
  • Opinion
  • Pekanbaru
  • Pelalawan
  • Politics
  • Riau
  • Rokan Hilir
  • Rokan Hulu
  • Siak
  • Sports
  • Tak Berkategori
  • Tour de Siak
  • Travel
  • World

Browse by Tags

Aceh bali Bengkalis Brigadir J BTS celebrity coronavirus Covid-19 crime Curanmor DPRD Riau Ferdy Sambo health india indonesia Indra Kenz inhil international jambret Kampar Korupsi KPK Kuansing narkoba national Papua Pekanbaru pembunuhan pemerkosaan pencabulan pencurian Penganiayaan Piala Dunia 2022 Polda Riau polisi Polri riau Rohil Rohul sabu siak technology Tewas TNI Viral
Logo News24xx

  • About Us
  • Akun Saya
  • Checkout
  • Contact
  • Contact Us
  • Cyber Media Guidelines
  • Home
  • Home 1
  • Home 2
  • Home 3
  • Keranjang
  • Laman Contoh
  • News24xx.com
  • News24xx.com Backup
  • Pricing
  • Redaksi
  • Toko

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

No Result
View All Result
  • About Us
  • Akun Saya
  • Checkout
  • Contact
  • Contact Us
  • Cyber Media Guidelines
  • Home
  • Home 1
  • Home 2
  • Home 3
  • Keranjang
  • Laman Contoh
  • News24xx.com
  • News24xx.com Backup
  • Pricing
  • Redaksi
  • Toko

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?