News24xx
No Result
View All Result
No Result
View All Result
News24xx
No Result
View All Result
Home Crime

Buntut Kasus Dugaan Korupsi Pengadaan Tanah di Munjul, KPK Akan Dalami Keterlibatan Enam Anggota DPRD DKI

Rizka by Rizka
29 October 2021
in Crime
0
Buntut Kasus Dugaan Korupsi Pengadaan Tanah di Munjul, KPK Akan Dalami Keterlibatan Enam Anggota DPRD DKI
0
SHARES
4
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan akan mendalami dugaan keterlibatan enam anggota DPRD DKI Jakarta dalam kasus dugaan korupsi pengadaan tanah di Munjul, Pondok Rangon, Jakarta Timur.

Diketahui, enam anggota DPRD DKI Jakarta disebut dalam sidang kasus dugaan korupsi pengadaan tanah di Munjul di Pengadilan Tipikor, Kamis (28/10).

“Tentu setiap fakta sidang dari keterangan saksi di depan majelis hakim kami pastikan akan didalami lebih lanjut pada sidang-sidang berikutnya,” ujar Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri dilansir dari Kompas.com, Jumat (29/10).

Ali mengatakan informasi itu akan didalami terhadap saksi lainnya yang nanti dihadirkan dalam persidangan berikutnya. Ali meminta masyarakat tetap mengawal jalannya persidangan korupsi tanah DKI.

“Kami akan konfirmasi fakta sidang dimaksud termasuk nanti kepada terdakwa,” kata Ali.

Sidang perkara kasus korupsi tanah Munjul digelar pada Kamis (28/10) kemarin.

Jaksa KPK, Takdir Suhan membacakan Berita Acara Pemeriksaan (BAP) Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD), Edi Sumantri, yang hadir sebagai saksiĀ dalam kasus tersebut.

Dalam BAP yang dibacakan, enam nama anggota DPRD DKI Jakarta disebut-sebut meminta percepatan pencairan dana pengadaan tanah ke BPKD.

“Izin di BAP saksi, kami sebutkan, banyak orang lain juga yang meminta tolong proses percepatan pencairan,” ujar Takdir di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Kamis (28/10).

Adapun mereka yang namanya disebut yaitu:

  1. Suhaimi, Wakil Ketua DPRD dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
  2. Misan Samsuri, Wakil Ketua DPRD dari Partai Demokrat.
  3. Yusuf, Sekretaris Komisi C DPRD dari Partai Kebangkitan Bangsa.
  4. Andyka, anggota Komisi C dari Partai Gerindra.
  5. Cinta Mega, anggota Komisi C dari PDI Perjuangan.
  6. Jamaluddin, anggota Komisi A dari Partai Golkar.

Selain itu, ada pula eks Ketua Tim Pemenangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno dalam Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017, Boy Sadikin.

Tags: Enam Anggota DPRDKasus Dugaan Korupsi Pengadaan Tanah di MunjulKPK
Previous Post

Wacana Hukuman Mati Jaksa Agung Dinilai Hanya Sebatas Gimmick, Pinangki Saja Dituntut Ringan

Next Post

Siswa SMP di Alor Dianiaya Guru Hingga Tewas Karena Tak Kerjakan Tugas

Next Post
Siswa SMP di Alor Dianiaya Guru Hingga Tewas Karena Tak Kerjakan Tugas

Siswa SMP di Alor Dianiaya Guru Hingga Tewas Karena Tak Kerjakan Tugas

Browse by Category

  • Advertorial
  • Advertorial Indragiri Hilir
  • Advertorial Siak
  • Bengkalis
  • Business
  • Crime
  • Culture
  • Entertainment
  • Fashion
  • Food
  • Gallery
  • Health
  • Hukum
  • Indragiri Hilir
  • Indragiri Hulu
  • International
  • Kampar
  • Kuantan Singingi
  • Lifestyle
  • National
  • News
  • Opinion
  • Pekanbaru
  • Pelalawan
  • Politics
  • Riau
  • Rokan Hilir
  • Rokan Hulu
  • Siak
  • Sports
  • Tak Berkategori
  • Tour de Siak
  • Travel
  • World

Browse by Tags

Aceh bali Bengkalis Brigadir J BTS celebrity coronavirus Covid-19 crime Curanmor DPRD Riau Ferdy Sambo health india indonesia Indra Kenz inhil international jambret Kampar Korupsi KPK Kuansing narkoba national Papua Pekanbaru pembunuhan pemerkosaan pencabulan pencurian Penganiayaan Piala Dunia 2022 Polda Riau polisi Polri riau Rohil Rohul sabu siak technology Tewas TNI Viral
Logo News24xx

  • About Us
  • Akun Saya
  • Checkout
  • Contact
  • Contact Us
  • Cyber Media Guidelines
  • Home
  • Home 1
  • Home 2
  • Home 3
  • Keranjang
  • Laman Contoh
  • News24xx.com
  • News24xx.com Backup
  • Pricing
  • Redaksi
  • Toko

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

No Result
View All Result
  • About Us
  • Akun Saya
  • Checkout
  • Contact
  • Contact Us
  • Cyber Media Guidelines
  • Home
  • Home 1
  • Home 2
  • Home 3
  • Keranjang
  • Laman Contoh
  • News24xx.com
  • News24xx.com Backup
  • Pricing
  • Redaksi
  • Toko

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?