News24xx
No Result
View All Result
No Result
View All Result
News24xx
No Result
View All Result
Home Crime

4 Rumah dan 2 Kios di Pekanbaru Hangus Terbakar, Kerugian Diprediksi Ratusan Juta

Riko by Riko
10 November 2021
in Crime
0
Kebakaran di Perumahan Kubang Mas Permai makan Korban, Ibu dan 3 Anaknya tewas Terpanggang
0
SHARES
13
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Empat rumah dan dua kios di Pekanbaru hangus dilalap si jago merah. Enam bangunan ini berada di Jalan Pahlawan Kerja, Kecamatan Marpoyan Damai, Selasa (9/11/2021) malam.

“Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini. Hanya kerugian materi,” kata Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Pria Budi, melalui Kapolsek Bukit Raya AKP Arry Prasetyo, melansir dari Klikmx. Rabu (10/11/2021).

Malam itu, sekitar pukul 19.30 WIB salah satu penghuni rumah, Yesi (40) tengah berada di dapur rumahnya. Seketika ia melihat plafon atap bagian kamar belakang mengeluarkan api.

Saat itu juga listrik langsung padam di rumah mereka. Ia memberitahu kepada suaminya yang berada di depan rumah. Di saat yang bersamaan api semakin membesar dan merambat ke bangunan lainnya.

Keduanya berlari keluar rumah untuk menyelamatkan diri bersama kedua anaknya yang berada di dalam rumah. Api yang semakin membesar membuat penghuni kontrakan dan warung berhamburan keluar rumah.

Mereka berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya hingga mobil pemadam kebakaran datang. Warung yang berada di depan rumah tersebut juga ikut terbakar akibat api yang terus membesar.

“Api dapat dipadamkan sekitar pukul 21.00 WIB. Ada tujuh unit mobil pemadam dikerahkan ke lokasi,” terangnya.

Dirinya belum dapat memastikan penyebab kebakaran tersebut. Namun, berdasarkan keterangan pemilik rumah, api diduga berasal dari korsleting listrik karna korban melihat api pertama kali dari plafon bagian belakang rumah.

Saat ini di lokasi kejadian telah dipasangi garis polisi untuk penyelidikan lebih lanjut. Kerugian materi ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Tags: 6 bangunan terbakarkebakaran
Previous Post

Usai Diperiksa Polisi, Pengecara Syafri Harto Bantah Kliennya Lakukan Pelecehan Seksual

Next Post

Selain Syafri Harto, Sejumlah Saksi Juga Diperiksa Polda Riau soal kasus Dugaan Pelecehan Mahasiswi

Next Post
Selain Syafri Harto, Sejumlah Saksi Juga Diperiksa Polda Riau soal kasus Dugaan Pelecehan Mahasiswi

Selain Syafri Harto, Sejumlah Saksi Juga Diperiksa Polda Riau soal kasus Dugaan Pelecehan Mahasiswi

Browse by Category

  • Advertorial
  • Advertorial Indragiri Hilir
  • Advertorial Siak
  • Bengkalis
  • Business
  • Crime
  • Culture
  • Entertainment
  • Fashion
  • Food
  • Gallery
  • Health
  • Hukum
  • Indragiri Hilir
  • Indragiri Hulu
  • International
  • Kampar
  • Kuantan Singingi
  • Lifestyle
  • National
  • News
  • Opinion
  • Pekanbaru
  • Pelalawan
  • Politics
  • Riau
  • Rokan Hilir
  • Rokan Hulu
  • Siak
  • Sports
  • Tak Berkategori
  • Tour de Siak
  • Travel
  • World

Browse by Tags

Aceh bali Bengkalis Brigadir J BTS celebrity coronavirus Covid-19 crime Curanmor DPRD Riau Ferdy Sambo health india indonesia Indra Kenz inhil international jambret Kampar Korupsi KPK Kuansing narkoba national Papua Pekanbaru pembunuhan pemerkosaan pencabulan pencurian Penganiayaan Piala Dunia 2022 Polda Riau polisi Polri riau Rohil Rohul sabu siak technology Tewas TNI Viral
Logo News24xx

  • About Us
  • Akun Saya
  • Checkout
  • Contact
  • Contact Us
  • Cyber Media Guidelines
  • Home
  • Home 1
  • Home 2
  • Home 3
  • Keranjang
  • Laman Contoh
  • News24xx.com
  • News24xx.com Backup
  • Pricing
  • Redaksi
  • Toko

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

No Result
View All Result
  • About Us
  • Akun Saya
  • Checkout
  • Contact
  • Contact Us
  • Cyber Media Guidelines
  • Home
  • Home 1
  • Home 2
  • Home 3
  • Keranjang
  • Laman Contoh
  • News24xx.com
  • News24xx.com Backup
  • Pricing
  • Redaksi
  • Toko

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?