Nasip tragis menimpa dua warga Kulonprogo yang ditemukan tewas terjatuh dari atap rumah dan pohon kelapa. Dua korba tewas, yakni Senen alias Harjo Utomo (63) warga Dlingo, Banyuroto, Nanggulan dan Sukiman warga (53) warga Bojong, Panjatan, Kulonprogo. Diduga mereka kurang hati-hati saat melakukan aktivitas memanjat pohon atau memperbaiki atap.
Kedua korban meninggal dalam perjalanan ke RSUD Wates. Senen, sebelumnya terjatuh dari pohon kelapa. Sementara SUkiman jatuh dari atap rumahnya saat membetulkan atap teras yang bocor pada Rabu (12/1/2022).
“Benar ada dua warga yang tewas terjatuh saat memanjat pohon kelapa dan memperbaiki atap rumah,”kata Kasi Humas Polres Kulonprogo Iptu I Nengah Jeffry, mengutip dari iNews. Jumat (14/1/2022).
Nasib tragis menimpa Sukiman (53) warga Bojong, Panjatan, Kulonprogo. Korban tewas usai terjatuh dari atap rumahnya saat membenahi atap rumahnya.
“Benar ada orang terjatuh dari atap rumah dan meninggal saat dilarikan ke rumah sakit,”kata Kasi Humas Polres Kulonprogo Iptu I Nengah Jeffry, Jumat (14/1/2022).
Senen ditemukan pertama kali oleh istrinya, terjatuh dari pohon kelapa saat memtik buah kelapa yang sudah tua. Kejadian ini kemudian dilaporkan kepada tetangganya dan dilarikan ke rumah sakit. Namun saat tiba di RSUD Wates, korban sudah meninggal dunia.
Sementara Sukiman ditemukan tergeletak di teras rumahnya oleh anak korban, Amat Saefani yang baru pulang dari sekolah. Saat tiba di rumahnya, korban kondisi tergeletak di lantai teras rumahnya dalam posisi tengkurap. Saksi kemudian melaporkan kepada dua tetangganya, sehingga mereka datang dan membawa ke rumah sakit. Namun saat tiba di RSUD Wates korban dinyatakan sudah meninggal dunia.
Saat ditemukan kepala korban dalam kondisi berdarah dan di sekitar tubuhnya banyak ditemukan pecahan asbes. Sedangkan asbes pada bagian atap teras mengalami kerusakan.
“Kemungkinan korban terjatuh saat memperbaiki atap rumahnya yang bocor,”katanya.
Polisi mengimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati dalam melaksanakan aktivitas memanjat pohon. Musim penghujan menjadikan pohon menjadi licin.