Amerika Serikat – Seorang bayi baru lahir ditemukan tewas tertimbun saju di depan stasiun pemadam kebakaran Chicago pada Sabtu (15/1).
Tim damkar menemukan bocah malang itu sekitar pukul 5 pagi saat hendak menyekop salju.
Bayi itu ditemukan dalam kondisi membeku di dalam sebuah tas ransel.
“Banyak yang keluar masuk saat itu sehingga tidak ada yang mendengar bel pintu,” kata juru bicara Pemadam Kebakaran Chicago Larry Langford.
Pihak berwenang belum menentukan apakah bayi itu masih hidup saat ditinggalkan atau sudah berapa lama dia berada di sana.
Kini, polisi berfokus untuk mengumpulkan dan menganalisa rekaman kamera cctv setempa untuk menemukan siapa yang meninggalkan bayi itu di sana.
Di bawah undang-undang negara bagian, bayi berusia kurang dari 30 hari dapat diserahkan ke tempat-tempat yang aman, seperti stasiun pemadam kebakaran.
Rumah pemadam kebakaran tempat bayi itu ditinggalkan termasuk dalam tempat perlindungan yang ditunjuk.
Namun, Larry Langford menekankan bahwa sesorang harus menyerahkan bayi tersebut alih-alih meninggalkannya, terlebih dalam kondisi musim dingin.
“Anda harus melakukan kontak. Membunyikan bel tidak termasuk membuat kontak. Anda harus secara fisik melihat seseorang dan menyerahkan anak itu,” kata Langford.