Sembilan beruang yang menghabiskan hidup mereka di kandang telah diselamatkan dari peternakan empedu di Vietnam.
Budidaya empedu beruang ilegal di Vietnam, namun masih dilakukan di beberapa daerah.
Menurut organisasi konservasi Education for Nature Vietnam (ENV), lebih dari setengah dari 308 beruang yang tersisa dipelihara di peternakan itu.
Tim dari organisasi kesejahteraan hewan Four Paws dan ENV mengunjungi tiga peternakan empedu beruang di provinsi Binh Duong di mana sembilan beruang telah terperangkap di dalam kandang selama bertahun-tahun.
Misi penyelamatan ini membutuhkan persiapan bertahun-tahun dan tertunda beberapa kali karena pandemi COVID.
Seorang juru bicara Four Paws mengatakan kepada Newsweek bahwa misi penyelamatan berjalan sangat lancar.
Tim menemukan beberapa beruang kurus kering, beratnya sekitar 110 pon. Beruang Asia betina yang sehat harusnya memiliki berat sekitar 200 hingga 250 pon, sedangkan jantan dapat memiliki berat hingga 400 pon.
Salah satu beruang juga ditemukan kehilangan kakinya.
Empedu beruang dijual secara komersial dan dipasarkan sebagai obat untuk kanker, pilek, dan mabuk, meskipun tidak ada bukti ilmiah yang mendukung penggunaan ini.