Pasca munculnya Harimau Sumatera di pondok warga, Dusun 2 Tanjung Potai, Desa Tasik Tebing Serai, Kecamatan Tualang Muandau, Kepolisian Resor (Polres) Bengkalis mengungsikan sejumlah warga.
Hal itu diungkapkan Kapolres Bengkalis AKBP, Indra Wijatmiko melalui Kapolsek Pinggir, Kompol Maitertika, Ahad (17/4/2022) pagi.
“Benar warga sudah ada sebagian yang pergi dari rumahnya untuk mengungsi. Karena Harimau Sumatera masih berkeliaran,”katanya.
Dikatakan Maitertika, sebagian warga dilokasi ada yang masih menetap.
“Warga yang masih menetap karena rumahnya dibeton dan juga ada penambahan pengamanan pada jendela. Untuk aktifitas warga diluar rumah sementara ditiadakan,” ujarnya lagi.
Saat ini sambung Maitertika, harimau tersebut sudah tidak berada di kawasan hutan, tapi sudah masuk kedalam permukiman masyarakat.
“Kami dari pihak kepolisian beserta TNI dan tim dari BBKSDA juga sudah memasang beberapa perangkap (box trap), ada 3 ekor kambing yang menjadi umpan. Dan kami juga menghimbau kepada warga dilokasi agar tidak melakukan tindakan dengan memburu harimau ini,” tutupnya.