Pemuda bertato berinisial FW (25) meninju muka emak-emak berusia 50 tahun di Kelurahan Manembo-nembo Tengah, Kecamatan Matuari, Kota Bitung, Selasa (5/4/2022). Pelaku dendam lantaran korban pernah memaki ibunya.
Korban yang terima lalu melapor ke polisi. Mendapat laporan, tim Resmob Polsek Matuari mengamankan pelaku penganiayaan dan pengancaman dengan menggunakan senjata tajam dengan korban berinisial HM (50) seorang ibu rumah tangga.
“Setelah pengejaran, pelaku FW diamankan di sekitar wilayah Kelurahan Sagerat,” ujar Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Jules Abraham Abast melansir dari iNews, Rabu (11/5/2022).
Menurutnya, penganiayaan ini diduga dilatar belakangi dendam pelaku terhadap korban.
“Pelaku sakit hati karena korban pernah berkata kasar terhadap ibunya sehingga melakukan penganiayaan dan pengancaman,” katanya.
Saat bertemu dengan korban, pelaku langsung memukul bagian wajahnya sebanyak satu kali dengan kepalan tangan. Dia lalu mengancam korban dengan menunjukkan sebilah pisau.
Pelaku juga diduga sempat mencoba menikam namun berhasil dihindari korban. Atas perbuatan pelaku, korban sangat keberatan dan melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Matuari.
“Saat pelaku masih diperiksa untuk diproses sesuai hukum,” ucapnya.