Aktor asal Inggris Tom Hardy berhasil tampil memukau dan meraih medali emas di UMAC Brazilian Jiu-Jitsu Open Championship, pada Sabtu (17/9) lalu.
Penampilan Tom Hardy mengejutkan penonton karena kemunculannya yang mendadak di Milton Keynes, Inggris, untuk mengikuti kompetisi lokal itu.
Menurut Mohamed Itoumaine, seorang wasit dan juru bicara dari penyelenggara kompetisi tersebut, kedatangan Hardy merupakan langkah dari sang aktor untuk menepati janji.
Sebelumnya, Hardy sempat mengikuti REORG Open Jiu-Jitsu Championship di Wolverhampton. Di situlah, Hardy berjanji kepada Itoumaine untuk mengikuti kompetisi Brazilian Jiu-Jitsu selanjutnya.
“Saya sangat senang dan terkesan karena dia mengatakan kepada saya di kejuaraan sebelumnya, ‘Saya akan datang ke kejuaraan milik Anda’ dan ia pun menepati janjinya,” ungkap Itoumaine kepada CNN, Rabu (21/9).
“Tentu sangat sulit untuk menghadirkan sosok terkenal di kejuaraan lokal karena jadwal mereka sangat padat,” imbuhnya.
Sebagai perwakilan penyelenggara, Ultimate Martial Arts Championships (UMAC), Itoumaine mengatakan dia harus merahasiakan kedatangan Hardy demi mengurangi tekanan bagi bintang Hollywood itu sebelum mengikuti kompetisi.
Dalam turnamen tersebut, Hardy berhasil mendominasi divisi yang ia ikuti dan berhasil lolos babak demi babak sebelum memenangkan medali emas sebagai hadiah utama.
“[Hardy] adalah seorang sabuk biru sejati. Saya telah memiliki pengalaman lebih dari 10 tahun sebagai wasit. Ketika pertama kali melihatnya berkompetisi di kejuaraan REORG, saya seperti sudah tahu kalau dia akan menghancurkan kompetisi saya,” kata Itoumaine memberikan testimoni kepada Hardy.
Pencapaian tersebut tentu tidak mudah. Itoumaine mengatakan, Hardy tentu menjalani latihan dengan porsi berat demi memperoleh sabuk biru di cabang olahraga Brazilian Jiu-Jitsu.
Terutama, Itoumaine yang juga memegang sabuk hitam Brazilian Jiu-Jitsu ini mendeskripsikan Hardy sebagai sosok yang selalu ingin mendominasi di setiap pertandingannya.
“Membutuhkan dedikasi dan kerja keras untuk mencapai level tersebut. Dia begitu terampil secara teknik, fisik, dan mental,” kata Itoumaine tentang Hardy.
“Dia adalah seseorang yang selalu ingin menang dengan cara terbaik. Yaitu membuat lawannya menyerah dan segera melakukan tap out,” tutupnya.
(Sumber: cnnindonesia.com)