Duta Besar (Dubes) RI untuk Myanmar, Iza Fadri dan istrinya mengalami patah tulang usai terlibat kecelakaan di Solok, Sumatera Barat (Sumbar). Keduanya kini dirawat di rumah sakit.
“Korban mengalami luka-luka dan dirujuk ke RSUP M Djamil karena mengalami patah tulang,”kata Jubir RSUP M Djamil Padang, Gustafianov, mengutip dari iNews Rabu (5/10/2022).
Dia menambahkan, sebelum dirujuk ke RSUP M Djamil, korban sempat mendapatkan penanganan di RSUD Solok. Saat ini korban masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit. “Kondisi mengalami patah tulang di bagian lengan dan panggul,” kata dia.
Lebih lanjut dia mengatakan, tim medis mempersiapkan tindakan operasi untuk luka yang dialami Iza dan istri. Sementara itu, dari informasi yang diterima, insiden kecelakaan ini terjadi pada Selasa (4/10/2022) di Jalan Nasional Padang-Solok, tepatnya di kilometer 10, Kecamatan Gunung Talang, Solok.
Iza dan istri sebelumnya melakukan kegiatan sosialisasi di Universitas Negeri Padang dan Universitas Andalas. Setelah itu, Iza dan istri berangkat ke Jambi melalui jalur darat dengan menggunakan mobil, namun mengalami insiden tabrakan di daerah Solok saat hendak menuju daerah Jambi.
Kecelakaan berawal saat mobil Land Cruiser dengan nomor plat polisi B 1447 RFP membawa Iza dan keluarga datang dari arah Padang menuju Solok. Kemudian, mobil itu bertabrakan dengan truk plat BA 8185 AU yang datang dari arah berlawanan. Akibat kejadian itu, Iza dan istri mengalami luka-luka. Keduanya kemudian dilarikan ke RSUD Kabupaten Solok. Keduanya kemudian dirujuk ke RSUP M Djamil Padang.