Kepala polisi Korea Selatan Yoon Hee Keun mengatakan pengendalian massa dalam tragedi pesta Halloween di Itaewon yang menewaskan ratusan orang tak cukup memadai.
Yoon mengatakan petugas tak mampu menangani kerumunan meski menerima banyak laporan darurat jelang tragedi Halloween diItaewon akhir pekan lalu.
“[Polisi mengetahui] ada kerumunan besar bahkan sebelum insiden itu terjadi, yang menunjukkan bahaya,” kata Yoon kepada AFP, Selasa (1/11).
Namun, ia mengatakan cara mereka menangani informasi itu, “tak cukup memadai.”
Yoon kemudian merasa bertanggung jawab langsung atas insiden tersebut.
Korea Selatan tengah dirundung duka usai tragedi Halloween di Itaewon pada Sabtu lalu. Dalam insiden ini, 155 orang tewas dan ratusan lainnya mengalami luka-luka.
Kejadian itu bermula saat semakin banyak orang memadati jalan yang menanjak. Kemudian ada orang yang jatuh dan menimpa massa di bawah. Orang-orang kemudian panik dan para pengunjung saling injak.
Petugas kemudian berusaha keras menarik beberapa orang keluar dari kerumunan. Namun, puluhan orang sudah terkapar dan mengalami henti jantung.
Sumber: CNN Indonesia