Dua pelaku jambret di digulung Unit Reskrim Polsek Sukajadi, Rabu (16/11/2022). Kedua pelaku yang berinisial RD (20) dan RA (17) ditangkap setelah gagal beraksi.
Kapolsek Sukajadi Kompol M Daud mengatakan, kedua pelaku ditangkap atas adanya laporan dari korban, YS seorang ibu rumah tangga (IRT).
“Untuk kedua pelaku sudah kami amankan setelah adanya laporan dari korban,” kata M Daud mengutib dari Riauaktual.
Kapolsek menuturkan, kedua pelaku dapat ditangkap atas informasi serta kerjasama pihak Polsek Sukajadi dengan Masyarakat di sekitar TKP, yaitu Jalan Puyuh, Kelurahan Kampung Melayu, Kecamatan Sukajadi, Pekanbaru.
“Pelaku dalam melakukan aksinya mengendarai sepeda motor merek Honda Beat nopol BM 4403 AAN warna pink hitam, kemudian mengawasi korbannya yang juga saat itu sedang mengendarai sepeda motor bersama anaknya,” terangnya.
Ketika dianggap sudah aman pelaku langsung menghampiri korban dari arah belakang, dan langsung merampas HP korban yang saat itu sedang di selipkan di helmnya.
Mendapatkan targetnya, pelaku langsung melarikan diri dengan mengendarai sepeda motornya. Namun nahas aksi kedua pelaku sempat di ketahui oleh warga di sekitar TKP.
“Anggota dibantu warga sekitar yang mengejar pelaku akhirnya berhasil mengamankan pelaku,”terangnya.
Guna mempertanggung jawabkan perbuatannya, kedua pelaku disangkakan Pasal 365 KUHPidana, dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara.