News24xx.com – Video seorang Polisi dikeroyok orang tak dikenal di Tanjung Priok viral di media sosial. Terkait beredarnya video yang diunggah di instagram @cetul222, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara AKBP Dwi Prasetyo Wibowo membenarkan adanya pengeroyokan sesuai dengan video tersebut.
Keterangan bahwa peristiwa tersebut terjadi di jalan Ende (PTT) Tanjung Priok Jakarta Utara pada pukul 16.30 WIB.
“Iya benar. Sudah kami selidiki dari beberapa hari lalu, kami selidiki setelah kejadian dan saat ini masih dalam proses” kata Dwi saat dikonfirmasi, Senin.
AKBP Dwi melanjutkan bahwa pengeroyokan yang videonya viral tersebut terjadi sehabis makan di warteg korban melihat warga yang dikeroyok oleh sekelompok orang.
“Jadinya intinya korban (Bripda Rio) itu sedang makan di warteg sama rekannya. Melihat ada orang berkerumun (keributan), berniat melerai, tapi malah jadi korban,” kata Dwi.
Dalam pengeroyokan tersebut terdapat korban berjumlah dua orang, selain Bripda Rio ada seorang warga bernama Ari yang juga di keroyok oleh orang tak dikenal tersebut.
Kedua korban pengeroyokan orang tak di kenal mengalami luka di bagian wajah, hingga saat di jajaran Polres Metro Jakarta Utara masih melakukan penyelidikan terkait pengeroyokan tersebut.
Polres Metro Jakarta Utara sedang melakukan pendalaman keterangan dari korban untuk selanjutnya langsung mencari para pelaku pengeroyokan. ***