News24xx
No Result
View All Result
No Result
View All Result
News24xx
No Result
View All Result
Home Crime

Polisi Usut Video Viral Anak Kecil Mengemudi Mobil di Samarinda

Widia by Widia
26 April 2023
in Tak Berkategori
0
Polisi Usut Video Viral Anak Kecil Mengemudi Mobil di Samarinda
0
SHARES
9
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter
Setelah viral di media sosial, video anak kecil yang menyetir mobil kini menjadi perhatian pihak kepolisian di Samarinda, Kalimantan Timur.
Dalam video berdurasi 8 menit itu, nampak anak perempuan berbaju kuning mengemudikan mobil dengan arahan dari seorang wanita di samping kursi pengemudi.
Aktivitas mengemudi mobil itu pun kini sedang didalami pihak kepolisian.
Kata Kasat Lantas Polresta Samarinda Kompol Creato Sonitehe Gulo, kalau video itu direkam oleh orangtuanya sendiri yang merupakan pemilik LPK (Lembaga Pelatihan Kerja) kursus mengemudi di Samarinda.
“Benar video itu di Samarinda, informasi awal itu anak yang punya LPK sendiri,” ucap Gulo saat dikonfirmasi, Rabu (26/4/2023).
Meski telah membenarkan video itu terjadi di Samarinda, namun Gulo belum bisa memastikan kapan video tersebut di buat.
Namun demikian, pihak kepolisian kini telah mengantongi alamat LPK tersebut.
“Kita belum tau (kapan video di buat), belum ketemu dengan orangtuanya langsung. Kalau untuk posisi LPK sudah kita dapatkan, cuman kan masih suasana lebaran jadi mungkin setelah lebaran kita panggil,” ungkapnya.
Selain menyelidiki video viral tersebut, lanjut Gulo, selanjutnya pihak kepolisian juga akan melakukan koordinasi dengan pemerintah setempat. Khususnya untuk memberi sanksi izin terhadap LPK tersebut.
“Kalau dari sisi lalu lintas, itu kita mempertimbangkan bahwa itu sudah menyalahi ketentuan-ketentuan yang ada, nanti kita akan mengajukan rekomendasi ke dinas perizinan atau Pemkot untuk mencabut izin sekolah mengemudinya,” tegasnya.
Tak hanya mencabut izin, Gulo juga akan berencana melakukan koordinasi dengan Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polresta Samarinda, terkait proses hukum pemilik LPK yang dengan sengaja membiarkan anak di bawah umur mengendarai kendaraan di jalan raya.
“Selanjutnya kita juga bisa ke Reskrim juga, ke PPA, karena itu menempatkan anak dalam kondisi membahayakan sebenarnya. Nanti kita koordinasikan ke arah situ juga, menindaklanjuti secara hukumnya,” bebernya.
Kejadian tersebut menjadi prioritas polisi sebab anak yang masih di bawah umur mengendarai kendaraan menjadi atensi syarat-syarat pelanggaran dari tujuh pelanggaran utama.
“Ya itu sangat memperhatinkan ya, soalnya begini, syarat-syarat pelanggaran dari 7 utama yang menjadi atensi dari polantas saat ini adalah anak dibawah umur yang mengendarai kendaraan,” pungkasnya.
Previous Post

Dua Pemuda di Paser Bobol Toko Mebel saat Lebaran Hari ke-2

Next Post

Ditabrak dari Belakang, Pemotor di Samarinda Tewas Karena Pendarahan Kepala

Next Post
Ditabrak dari Belakang, Pemotor di Samarinda Tewas Karena Pendarahan Kepala

Ditabrak dari Belakang, Pemotor di Samarinda Tewas Karena Pendarahan Kepala

Browse by Category

  • Advertorial
  • Advertorial Indragiri Hilir
  • Advertorial Siak
  • Bengkalis
  • Business
  • Crime
  • Culture
  • Entertainment
  • Fashion
  • Food
  • Gallery
  • Health
  • Hukum
  • Indragiri Hilir
  • Indragiri Hulu
  • International
  • Kampar
  • Kuantan Singingi
  • Lifestyle
  • National
  • News
  • Opinion
  • Pekanbaru
  • Pelalawan
  • Politics
  • Riau
  • Rokan Hilir
  • Rokan Hulu
  • Siak
  • Sports
  • Tak Berkategori
  • Tour de Siak
  • Travel
  • World

Browse by Tags

Aceh bali Bengkalis Brigadir J BTS celebrity coronavirus Covid-19 crime Curanmor DPRD Riau Ferdy Sambo health india indonesia Indra Kenz inhil international jambret Kampar Korupsi KPK Kuansing narkoba national Papua Pekanbaru pembunuhan pemerkosaan pencabulan pencurian Penganiayaan Piala Dunia 2022 Polda Riau polisi Polri riau Rohil Rohul sabu siak technology Tewas TNI Viral
Logo News24xx

  • About Us
  • Akun Saya
  • Checkout
  • Contact
  • Contact Us
  • Cyber Media Guidelines
  • Home
  • Home 1
  • Home 2
  • Home 3
  • Keranjang
  • Laman Contoh
  • News24xx.com
  • News24xx.com Backup
  • Pricing
  • Redaksi
  • Toko

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

No Result
View All Result
  • About Us
  • Akun Saya
  • Checkout
  • Contact
  • Contact Us
  • Cyber Media Guidelines
  • Home
  • Home 1
  • Home 2
  • Home 3
  • Keranjang
  • Laman Contoh
  • News24xx.com
  • News24xx.com Backup
  • Pricing
  • Redaksi
  • Toko

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?