News24xx.com – Tujuh rumah di Jalan Mampang Prapatan VII, RT 03/10, Keluraha Tegal Parang, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan ludes dilumat si jago merah, Kamis.
Perwira piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan, Prawito, mengatakan bahwa kebakaran terjadi sekira pukul 12.20 WIB.
“Kami mendapat informasi dari warga adanya kebakaran sekitar pukul 12.20 WIB. Ada tujuh rumah yang terbakar,” kata Prawito.
Mendapati laporan itu, Gulkarmat Jakarta Selatan menerjunkan 18 unit mobil pemadam dengan kekuatan 90 personel ke lokasi kebakaran. Prawito menambahkan, akibat kebakaran tersebut sebanyak 50 jiwa dari 7 KK harus rela kehilangan tempat tinggalnya.
“Ada 7 KK 50 jiwa yang terdampak karena kebakaran kali ini,” kata dia.
Sementara hingga saat ini, petugas masih menyelidiki penyebab kebakaran tersebut.
Berdasarkan pantauan di lokasi pada pukul 14.15 WIB, petugas pemadam kebakaran masih melakukan proses pendinginan. Warga tampak membantu petugas kebakaran melakukan proses pendinginan. Asap terlihat masih mengepul di salah satu rumah yang terbakar. ***