Sulami, sosok wanita viral yang mengidap penyakit langka asal Sragen, Jawa Tengah meninggal dunia pada Senin, 12 Juni 2023 lalu.
Sulami yang menderita penyakit langka selama bertahun-tahun itu menghembuskan napas terakhirnya setelah dibawa ke puskesmas setempat.
Keluarga Sulami mengungkap jika wanita yang tutup usia di umur 42 tahun itu sebelumnya mengalami penurunan kondisi yang buruk sejak lebaran idul fitri lalu.
Jenazah Sulami dikebumikan di TPU yang letaknya tidak jauh dari kediamannya saat ini, yaitu di Kedawung, Sragen.
Diketahui, Sulami memiliki penyakit langka yang membuat sekujur tubuhnya kaku bak sebuah kayu sejak duduk di bangku kelas 4 sekolah dasar.
Kondisi langka tersebut ternyata juga dialami oleh sosok kembaran mendiang Sulami, Paniyem.
Paniyem dikabarkan juga memiliki kondisi penyakit yang sama dengan Sulami sejak kecil dan telah meninggal lebih dulu pada tahun 2013 silam.
Kondisi tersebut mengharuskan Sulami untuk menghabiskan masa hidupnya di atas ranjang lantaran seluruh persediaan tulangnya kaku hingga tak bisa lagi digerakkan.
Pada tahun 2017 lalu, sang nenek yang bernama Ginem mengungkapkan awal mula masalah kesehatan yang dialami cucunya tersebut.
“Dua tahun setelah itu tubuhnya menjadi kaku. Tinggal pergelangan kaki dan tangan, leher serta jari-jarinya yang bisa digerakkan secara terbatas. Akhirnya dia hanya bisa tiduran saja. Beberapa kali dibawa berobat ke rumah sakit, tapi juga tak bisa sembuh,” ungkap Ginem.