Dua remaja ditangkap polisi di kawasan Perumahan Graha Indah Bogor, Kelurahan Kedunghalang, Minggu (3/9). Mereka hendak melakukan tawuran usai saling tantang via live Instagram.
Rencana tawuran diketahui sekitar pukul 04.00 WIB. Tim Patroli Siber mendapati adanya siaran live melalui Instagram dari salah satu kelompok geng motor yang akan bentrok.
Setelah mendapati live tersebut, jajaran kepolisian langsung bertindak cepat mendatangi lokasi kejadian.
Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso mengatakan, saat polisi mendatangi lokasi salah satu kelompok, terdapat enam orang anggotanya mengendari motor. Saat dicegat, satu pelaku tertangkap dan lima rekannya berhasil kabur.
“Kami amankan pria berinisial FP (18) warga Kedunghalang, sedangkan lima orang lainnya berhasil kabur,” ungkapnya.
Polisi juga berhasil mencegat kelompok geng motor yang berbeda. Ada tiga orang mengendarai satu motor yang dicegat polisi. Namun, hanya MBS (22) yang berhasil diringkus.
“Setelah dimintai keterangan, MBS ini merupakan sales handphone di Citereup Kabupaten Bogor sekaligus admin instagram salah satu kelompok,” imbuhnya.
Setelahnya, tim kepolisian yang mendatangi tempat tongkrongan salah satu kelompok, yang tak jauh di sekitar lokasi penangkapan. Satu senjata tajam (sajam) disita dari lokasi tersebut.
“Seluruh rangkaian tersebut petugas kepolisian mengamankan dua orang, dua sepeda motor, dan 3 buah sajam,” ucap dia.