YT terduga penyuplai bahan makanan (bama) dan penerima aliran dana untuk kelompok kriminal bersenjata (KKB) Egianus Kogoya ditangkap di Asmat, Provinsi Papua Selatan.
YT ditangkap oleh Satgas Ops Damai Cartenz-2023 dan Satpolair Polres Asmat pada 7 September 2023.
Kepala Operasi Damai Cartenz-2023, Kombes Faizal Ramadhani membenarkan penangkapan tersebut. Dalam pemeriksaan dan pendalaman kepolisian, YT merupakan simpatisan KKB Egianus Kogoya.
“YT adalah penyuplai bahan makanan dan penerima aliran dana untuk KKB Egianus Kogoya. Sehari-hari, YT adalah seorang motoris speedboat di Asmat,” kata Faisal, Jumat 22 September 2023.
Sebelum ditangkap, YT sempat dibuntuti oleh aparat keamanan, saat menuju Bank Papua untuk mengambil kiriman uang dari Egianus Kogoya.
“Sebelum ditangkap, YT melakukan penarikan uang Rp100 juta dari Bank Papua Asmat. Rencananya untuk itu akan dibelanjakan kebutuhan bahan makanan untuk KKB Egianus Kogoya sesuai permintaan Egianus Kogoya,” urainya.
Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz 2023, AKB Bayu Suseno menambahkan saat ini YT masih diperiksa di Polres Asmat. “YT akan dibawa ke Timika untuk kepentingan penyidikan lebih lanjut.” Bayu berujar.