Gubernur Riau H Syamsuar menyerahkan 10 ribu bibit tanaman berbagai jenis yang dipusatkan di Pondok Pesantren (Ponpes) Daarul Rahman, Kecamatan Tempuling, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Rabu 14 Juli 2021.
Gubri dalam paparannya menyebutkan, pemberian bibit ini merupakan upaya Pemprov Riau dalam memberikan edukasi kepada santri untuk bisa menanam dan memelihara pohon di lingkungannya. Hal ini sejalan dengan Program Riau Hijau yang dicanangkan Pemprov Riau.
“Kegiatan ini dalam rangka memberikan edukasi kepada para santri untuk cinta terhadap lingkungan. Ke depannya, para santri disamping belajar tentang agama, mereka juga bisa memberikan edukasi kepada masyarakat agar cinta kepada lingkungan,” sebut Gubri, didampingi Bupati Inhil HM Wardan, DLHK Riau Maamun Murod dan lainnya.
Syamsuar memaparkan, kegiatan tanam dan pelihara pohon ini sejalan dengan program Wakil Presiden H Ma’ruf Amin yang meluncurkan santripreuneur beberapa bulan lalu. Artinya, ke depan santri tidak hanya melahirkan para ceramah agama yang handal, namun juga mampu berwira usaha.
“Dari pondok pesantren inilah mereka bisa mandiri. Bisa meningkatkan ekonomi keluarganya dan kesejahteraan bagi santri pondok itu sendiri,” harap Gubri.
Pada kesempatan itu, Kadis LHK Riau Maamun Murod mengatakan, ribuan bibit tanaman itu merupakan hasil kerjasama antara Pemprov Riau, DLHK Riau, Pemkab Inhil, KPH Mandah, BPDAS Riau dan stake holder terkait lainnya. Ribuan bibit ini juga diserahkan kepada organisasi kepemudaan, sejumlah KTH dan lainnya.
“Tujuannya adalah untuk mendukung program Riau Hijau di kalangan santri. Melalui kegiatan inii dapat memciptkan rasa cinta menanam bagi santri,” ulasnya lagi.
Selain penyerahan bibit sambung Murod, pihaknya juga memberikan bantuan 150 buah Alquran dan masker. Kemudian, bantuan uang pendidikan bagi Ponpes Daarul Rahman dan penanaman 500 bibit di lingkungan Ponpes.***