Dua Pembobol rekening nasabah Bank BTPN dan Aplikasi Dompet Digital Jenius hingga Rp2 Milliar diringkus Polda Metro Jaya. Tersangka berinisial D dan O dibekuk di kawasan Perbatasan Sumatera Selatan dan Lampung setelah terbukti membobol rekening nasabah bank BTPN hingga terkuras saldonya Rp 0.
Kedua pembobol beprofesi sebagia petani dan lulusan SD ini bisa membobol rekening nasabah bank swasta.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus menuturkan, pelaku dapat akun genius milik nasabah pelaku ambil alih semua rekening milik nasabah tersebut
“Jadi saat OTP keluar otomatis data nasabah diambil alih oleh para pelaku dan kuras habis isi rekening 14 korban,” ucap Yusri dalam jumpa pers di Mapolda Metro Jaya, Jakarta.
Ia juga menambahkan pihaknya masih memburu dua Daftar Pencarian Orang (DPO).
“Kami masih koordinasi untuk cari kemungkinan korban lain. Jadi 0 isi rekening orang. Isi masih kami kejar apakah ada korban-korban lain karena sudah main sejak Juni 2021,” imbuhnya.
Kemudian para korban laporkan buat pengaduan terkait pengambilan akun genius yang akibatkan pindah isi rekening korban ke tersangka.
“Banyak barbuk kami amankan kartu-kartu ATM, ada senjata kami amankan saat geledah tersangka Handphphone. Ada senjata api di tempat tersangka,” tuturnya.
Polisi menjerat tersangka Pasal UU darurat nomor 15 tahun 1951 ancaman 12 tahun penjara dan UU ITE 12 tahun penjara.
Sementara itu Direksi Bank BTN Argo Wibowo mengatakan, pihaknya mengapresiasi Polda MetronJaya ungkap permaslaahan terhadap akun-akun yang ditake over oleh pihak yang bertanggung jawab.
“BTPN atau genius gak pernah pegawainya minta data pribadi apalagi OTP itu adalah data pribadi. Jadi sebaiknya terkait informasi rahasia tersebut lebih baik disimpan sendiri dan gak disebar luaskan. Risiko ditake over oleh pihak gak bertanggung jawab besar sekali,” papar Argo.