Nasib apes dialami pelaku pencurian di Pekanbaru, bernama Engki (40). Ketika hendak mencuri handphone milik pekerja bengkel malah ketahuan pemiliknya.
Peristiwa itu terjadi di Jalan Cipta Karya, Bengkel Wifa Service, Kelurahan Sialang Munggu, Kecamatan Tuah Madani, Pekanbaru pada Kamis (16/12/2021) pukul 14.00 WIB.
Kapolsek Tampan, AKP I Komang Aswataman menceritakan, kejadian bermula saat korban bekerja sendirian sebagai penjaga bengkel.
“Kemudian datang pelaku bepura-pura memesan barang bekas sehingga korban sibuk mengambilkan pesanan pelaku. Saat korban sibuk, pelaku mengambil handphone milik korban di meja,”kata Komang, Jumat (17/12/2021).
Tidak lama kemudian, korban sadar handphone miliknya di meja sudah tidak ada dan menanyakan kepada pelaku yang sudah mencurigakan.
lalu pelaku mengeluarkan handphone milik korban dari dalam tas miliknya karena sudah ketahuan dan meletakkan kembali di meja dan langsung melarikan diri.
“Kemudian korban berusaha mengejar pelaku dan berhasil mengamankan bersama warga sekitar, dari pinggang pelaku juga ditemukan satu buah pisau,”ujarnya melansir dari Cakaplah.
Atas kejadian tersebut korban melapor ke Polsek Tampan. Berdasarkan laporan tersebut anggota piket Polsek Tampan mendatangi TKP diamankannya pelaku yang telah membawa Sajam.