Seorang peladang yang dilaporkan hilang di hutan Kamang Mudiak, Kabupaten Agam, akhirnya ditemukan dalam keadaan selamat pada Senin (24/1/2022) sekitar pukul 16.30 WIB.
Kepala Pos SAR Limapuluh Kota, Roby Saputra mengatakan, peladang atas nama Imon, 45 tahun itu, ditemukan oleh tim SAR gabungan di Muaro Palupuh, Agam, atau sekitar sepuluh kilometer dari lokasi yang bersangkutan dilaporkan hilang.
“Kondisinya selamat. Tanpa luka. Namun, dia agak lemas,” ujar Roby saat dihubungi Padangkita.com via telepon.
Dia menuturkan, pihaknya belum mengetahui penyebab korban sampai hilang di hutan Kamang. Namun, dia menyampaikan, survivor berhasil keluar dari hutan karena ingat jalan keluar di Palupuh.
“Karena survivor sudah linglung. Kemudian, mencoba mencari jalan keluar. Survivor sempat ingat jalan keluar di Palupuh. Jadi, seingat dan sekuat tenaga survivor mencoba berjalan menuju Palupuh, dan alhasil survivor berhasil keluar,” ungkapnya.
Setelah ditemukan, yang bersangkutan lalu dibawa dengan ambulans ke rumahnya di Jorong Aia Tabik, Nagari Kamang Mudiak, Kecamatan Kamang Magek, Agam.
Roby menyampaikan, pihaknya awalnya mendapatkan informasi soal orang hilang pada Senin pagi tadi.
Kejadian berawal ketika korban pergi ke hutan bersama dua orang temannya dari rumah untuk ke ladang pada Minggu (23/1/2022) pagi kemarin.
Namun, sampai malam, yang bersangkutan tidak pulang. Padahal, dua orang temannya sudah pulang duluan.
“Tagana dan Polsek Baso telah melakukan pencarian pada Minggu malam dengan kondisi penerangan seadanya jalan licin abis hujan lebat. Pencarian dihentikan dengan hasil nihil” jelasnya.
Proses pencarian dilanjutkan pada hari ini, dan membuahkan hasil. Selain Pos SAR Limapuluh Kota, unsur yang terlibat dalam pencarian ini yaitu BPBD Agam, BPBD Bukittinggi, TNI, Polri, masyarakat, dan sebagainya. (sumber-Padangkita.com)