Dua orang pria RA alias Abeng (29) dan NY alias Kijok (40) diringkus Tim Opsnal Polsek Sukajadi, Rabu (17/8/2022) kemarin. Keduanya ditangkap setelah melakukan aksi pencurian 5 Set Tangga Scafolding di rumah salah seorang mahasiswa.
Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Pria Budi, melalui Kapolsek Sukajadi AKP Rahmanuddin mengatakan, dari rumah korbannya kedua pelaku berhasil mencuri lima set besi scafolding.
“Tak butuh lama, tim akhirnya bisa mengamankan pelaku berikut sejumlah barang bukti,” kata Rahmanuddin. Sabtu (20/8/2022).
Aksi pencurian tangga scafolding ini terjadi di rumah Agung Prasetyo (24) Jalan Semangka, Jadirejo, Kecamatan Sukajadi Pekanbaru, Minggu (14/8/2022).
Pagi hari itu ketika korban hendak keluar rumah, ia kaget mendapati lima set besi scafolding yang diletakkan di depan rumah sudah raib. Merasa penasaran, korban melihat rekaman CCTV rumah.
Dalam rekaman itu terlihat kedua pelaku datang ke rumah korban pukul 03.30 WIB. Disana terlihat pelaku datang mengendap-endap dan masuk ke pekarangan rumah. Dengan sigap para pelaku membawa besi scafolding yang diletakkan di depan rumah.
Atas kejadian ini, korban alami kerugian sebesar Rp3,5 juta. Korban pun melaporkan peristiwa tersebut ke Mapolsek Sukajadi. Setelah memeriksa rekaman CCTV, polisi berhasil mengidentifikasi pelaku.
“Salah satu pelaku inisial RA ternyata dikenali oleh korban. Dari situ kami lakukan penyelidikan hingga berhasil amankan pelaku,” terangnya.
Polisi lebih dulu melakukan penangkapan terhadap pelaku RA saat berada di rumahnya Jalan Amal, Kampung Tengah, Sukajadi, Rabu kemarin. Malam itu juga pelaku NY juga berhasil diringkus dari rumahnya Jalan Mangga, Kecamatan Sukajadi, Pekanbaru.
Atas perbuatan kedua pelaku, dikenakan Pasal 363 ayat (1) ke 3e 4e KUHP dengan ancaman maksimal tujuh tahun penjara. Saat ini kedua pelaku berikut barang bukti satu unit sepeda motor merk Honda Beat warna merah, BM 3845 JR, dan lima set scafolding telah diamankan di Mapolsek Sukajadi untuk proses lebih lanjut.