Gegara kecanduan judi online Julius Sandi (32) nekat mencari uang dengan cara instan. Dia membobol enak kotak amal masjid di Kota Pangkalpinang, Bangka Belitung. Pencurian itu terungkap setelah kamera CCTV di beberapa masjid merekam aksi Julius saat membuka kota amal dan mengambil uangnya.
Satreksrim Polres Pangkalpinang menyelidiki pencurian kotak amal itu setelah mendapat laporan dari pengurus masjid. Setelah meneliti rekaman CCTV di beberapa masjid, ternyata pelakunya adalah orang yang sama.
“Pelaku ini spesialis pembongkaran kotak amal masjid di Pangkalpinang,” kata Kasat Reskrim Polres Pangkalpinang AKP Adi Putra mengutip dari iNews, Rabu (5/10/2022).
Tim Buser Naga Satreskrim Polres Pangkalpinang kemudian mengejar Julius. Dia ditangkap saat sedang makan di warung pecel lele. Julius tak menyangkal tuduhan pencurian kotak amal. Bahkan dia mengaku juga membobol rumah warga dan mencuri peralatan elektronik seperti laptop dan handphone.
Tim Buser Naga membawa Julius ke tempat dia menjual barang curian. Namun dalam perjalanan itu dia mencoba melarikan diri, sehingga diberikan tindakan tegas berupa tembakan di kaki.
Setelah mendapat perawatan luka di rumah sakit, Julius digiring ke Polres Pangkalpinang. Dalam pemeriksaan polisi, Julius mengaku mencuri kotak amal dan membobol rumah warga karena membutuhkan uang untuk membeli chip Higgs Domino. Julius mengaku kecanduan game judi online itu