Baru-baru ini pengguna media sosial Tiktok bikin heboh karena membagikan pengalamannya servis supercar Lamborghini di Indonesia, yang dikatakan ‘cuma ganti oli’ dan ‘yearly maintenance’, mencapai lebih dari Rp20 juta.
Netizen itu adalah pemegang akun Tiktok @agnes_jennifer. Pada awal videonya dia bilang memelihara banteng asal Italia itu tidaklah murah karena tarif pajak tahunan tergolong tinggi di Indonesia.
“Mau tau enggak, apa tidak enaknya punya mobil mahal, empet banget gue sumpah, sudah bayar pajak mahal banget tiap tahun,” katanya dalam video, dikutip Jumat (21/10).
Kemudian, ia mengatakan mobil itu, yang tak disebutkan modelnya apa, sangat jarang digunakan. Sementara saat isi bensin juga dikatakan cukup menguras kantong.
Lalu dia memperlihatkan kertas dari amplop yang ternyata isinya surat biaya servis tertanda Euro Super Mobilindo atau dealer Lamborghini Jakarta dan tanggal 13 Oktober 2022.
“Nih lihat ada surat cinta dari Lamborghini,” ucap dia.
Pada surat itu terlihat servis meliputi penggantian komponen oli filter, oli differential gear, oli transmisi, dan oli mesin. Kemudian tertera juga biaya tenaga kerja untuk perawatan tahunan dan kemungkinan hal-hal lain yang tak tampak.
Total biaya yang sudah dikeluarkan Rp20.509.248.
“Cuma ganti oli ya, ini kagak dipake ini mobilnya nih … Berapa? 20 juta saja,” kata dia.
Menurut dia, setelah semua biaya dikalkulasi, termasuk biaya pajak tahunan dan bahan bakar, biaya memelihara Lamborghini dapat setara mobil mewah.
“Aduh kadang gue empet juga, pengen gue jualin aja rasanya,” ucap dia.
Sumber: CNN Indonesia