Ismail Bolong mangkir dari pemeriksaan polri gara-gara stres. Padahal Bareskrim menjadwalkan pemeriksaan Ismail soal kasus dugaan tambang ilegal di Kalimantan Timur, Selasa (29/11/2022).
“Baru konfirmasi. Lawyer-nya baru mengonfirmasi. Yang bersangkutan alasannya sakit,” ujar Dirtipidter Bareskrim Polri Brigjen Pipit Rismanto sebagaimana melansir dari Tvone, Rabu (30/11/2022).
Pipit menjelaskan Ismail Bolong mangkir dari pemeriksaan gara-gara stres akibat pemberitaan di media yang menyebut-nyebut namanya. “Katanya stres. Katanya yang menyebabkan stres wartawan-wartawan.
Katanya media,” jelasnya. Pipit tidak menjelaskan secara rinci terkait keberadaan Ismail Bolong.
Dia hanya berharap Ismail Bolong bisa segera dimintai keterangan soal perkara dugaan tambang ilegal di Kalimantan Timur. “Mudah-mudahan bisa diperiksa secepatnya,” katanya.
Sebelumnya diberitakan, Penyidik Dittipidter Bareskrim tak menutup kemungkinan bakal menjemput paksa Ismail Bolong apabila mangkir dari pemeriksaan kedua. “Iya (tidak menutup kemungkinan jemput paksa). Yang jelas, di rumahnya, Ismail Bolong tidak berada di tempat.
Kita juga sudah bertanya ke Ketua RT,” ungkapnya. Dia tak segan-segan memasukkan Ismail Bolong ke dalam daftar pencarian orang (DPO) apabila tidak kooperatif memenuhi panggilan pemeriksaan penyidik.