NEWS24XX.COM – Misteri tewasnya anggota Densus 88 Polri Bripda Ignatius Dwi Frisco Sirage karena tertembak rekannya sesama Densus kini mulai terungkap.
Dilansir dari Poskota, salah satu tersangka, yakni Bripda IMS sempat mengonsumsi minum beralkohol sebelum peristiwa penembakan terjadi.
Hal itu dikatakan Juru Bicara Densus 88 Polri, Kombes Aswin Siregar. “Dari fakta-fakta yang telah diperoleh penyidik, IMS memang mengonsumsi alkohol sebelum atau pada saat terjadinya peristiwa itu,” kata Aswin kepada wartawan, Jumat (28/7/2023).
Sejauh ini Kombes Aswin belum bisa menjelaskan lebih rinci terkait perista tersebut. Alasannya, pihak Densus bersama penyidik Polres Bogor, Jawa Barat masih mendalami insiden penembakan tersebut.
Bripda Ignatius Dwi Frisco Sirage tewas diduga ditembak rekannya sesama personel kepolisian, yakni Bripda IMS dan Bripka IG. Bripda IDF tewas akibat terkena tembakan Bripda IMS, di Rumah Susun (Rusun) Polri, Cikeas, Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat.
Peristiwa yang merenggut nyawa Bripda Ignatius terjadi pada Minggu (23/7/2023) pukul 01.40 WIB.
Kedua teman korban sudah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan.
Sementara itu, Mabes Polri kini sedang menangani kasus pelanggaran etik dan disiplin terhadap tersangka Bripka IG dan Bripda IMS terkait tewasnya Bripda Ignatius Dwi Frisco Sirage.
“Mabes Polri hanya tangani kasus etik dan disiplin,” kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan, Jumat (28/7/2023).
Masalah tindak pidananya menurut Brigjen Ramadhan, penanganan kasus pidana atas tewasnya Bripda Ignatius ditangani Polres Bogor. “Kalau etik ditangani Propam Polri, sedang pidananya Polres Bogor,” ujar Ramadhan. ***